Ikatlah Ilmu Dengan Menuliskannya, Dengan Menge-Blog-kannya Rumah Inspirasi Toha Zakaria

April 30, 2012

Dahsyatnya Indonesia Hypnosis Summit 2012

Filed under: Inspirasi Pribadi — TOHA @ 9:04 pm

Sabtu 28 april 2012 kemarin saya mengikuti Indonesia Hypnosis Summit di Hotel oasis Jakarta. Indonesia Hypnosis Summit merupakan pesta akbar tahunan komunitas hypnosis – hypnoteraphy Indonesia. Para pemerhati hypnosis mulai dari yang awam hingga para master berkumpul tumplek blek di acara ini. IHS kali ini adalah edisi yang ke-3. Edisi 1 saya tidak bisa hadir (2010), Edisi kedua (2011) Alhamdulillah bisa menghadiri.

Sabtu pagi pukul 07.00 saya sudah siap di pinggir jalan menunggu kedatangan bis mayasari 122 trayek Cikarang – Senen. Setelah menunggu sekitar setengah jam akhirnya bis yang ditunggu – tunggu datang juga. Dengan tarif 9 ribu, Satu setengah jam perjalanan akhirnya sampai juga di hotel Oasis amir jakarta. Langsung menuju meja panitia untuk Registrasi. Setelah melalui beberapa pertimbangan sebelumnya, terpilihlah 5 kelas yang akan saya ikuti. Lima kelas yang saya ikuti di IHS (Indonesia Hypnosis Summit) kali ini adalah :

Sesi 1 : Asep Haerul Gani

“Trance, Deep Trance Identification (Ngemat) and Trance Possession (Kesurupan) in Ericksonian Hypnotherapy’s perspective”

Kategori Materi : Hypnosis & Hypnotherapy

Sesi 2 : Krishnamurti

“Menguasai 20 Teknik Terapi Ala Krishnamurti Dalam 1.5 Jam Dengan NLP Modelling”

Kategori Materi : Neuro Linguistic Programming

Sesi 3 : Antonius Arif

Ego state Healing Circle

Sebuah self therapy dengan menggunakan Ego State therapy

Kategori Materi : Hypnosis & Hypnotherapy

Sesi 4 : Purnawan E.A.

Terapi Hening

Healing is Self Healing

Kategori Materi : Hypnotherapy

Sesi 5 : Ridwan Raharjo

Hypnosis untuk mendapatkan pasangan dalam waktu 30 menit

Kategori Materi : Hypnosis Application.

Membaca judul sesi 5 pasti membuat sebagian dari anda senyum – senyum sendiri. Saya pun juga demikian. Dan bukan sebuah kebetulan kalau di kelas sesi-5 saya memilih kelasnya mas Ridwan Raharjo. hahahahaha.

Ouw iya, hampir lupa. Eh hampir lupa atau hampir inget ya? Ya sudahlah. Ada Ebook mengenai Sesi 4 (terapi Hening) yang bisa anda download. Saya baru baca seperempatnya, dan isinya luar biasa maknyus. Semakin menguatkan statemen “Fisik mempengaruhi psikis, begitu juga sebaliknya”. Sebelum Linknya dihapus, Silahkan download E-booknya Disini (Klik kanan lalu pilih Save Link as).

Di IHS 2012 ini tak lupa saya membeli oleh – oleh untuk dibawa pulang. 4 buah buku pak Krishnamurti saya beli untuk investasi leher ke atas (otak). Ke-empat buku pak krishnamurti tersebut berjudul : Si monyet cerdik ‘ayah ala motivator’, Hypno Visual, NLP for Backpacker, Meditasi di Sydney. Cukup murah, kebetulan lagi di diskon, 4 buku tersebut cukup saya tebus dengan 200 ribu perak.

Semoga Bermanfaat,

Salam Hypno Penuh Berkah.
Toha Zakaria

1 Comment »

  1. Kalo boleh buku hypno visualnya buat saya om, hehehehe. saya beli jg gak papa dah.

    Comment by Zazid Setiawan — March 30, 2016 @ 9:38 pm

RSS feed for comments on this post. TrackBack URL

Leave a comment

Powered by WordPress